Rapat Dosen Institut Teknologi Garut: Persiapan Perkuliahan Semester Genap T.A. 2023/2024

Garut, 27 Januari 2024 – Pada hari ini, Institut Teknologi Garut menggelar rapat dosen di Ruang Rapat 2 sebagai bagian dari persiapan menyambut Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024. Rapat ini dihadiri oleh para dosen dan pimpinan lembaga akademik, dipimpin oleh Prof. Dr. Hilmi Aulawi, S.T., M.T., IPU., Rektor Institut Teknologi Garut.

Pembukaan rapat dibuka dengan sambutan dari Prof. Dr. Hilmi Aulawi, yang menyampaikan rasa terima kasih atas dedikasi dan kerja keras seluruh dosen Institut Teknologi Garut. Beliau menyoroti betapa pentingnya peran dosen dalam menciptakan lingkungan akademik yang inspiratif dan mendukung perkembangan mahasiswa.

Narasumber dan Pembawa Acara dalam rapat ini melibatkan para pemimpin lembaga di lingkungan ITG, diantaranya:

  • Ida Farida, S.T., M.T. – Wakil Rektor I (Bidang Akademik)
  • Fitri Nuraeni, S.Kom., M.Kom. – Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM)
  • Dewi Tresnawati, S.Pt., M.T. – Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)
  • Reski Ramadhani, S.Pd., M.Hum. – Ketua Lembaga Pengembangan Pendidikan, Pembelajaran, dan Bahasa (LP3B)  ditugaskan sebagai pembawa acara pada rapat kali ini.

Wakil Rektor I, Dr. Ida Farida, memberikan pandangan tentang agenda akademik yang akan dijalankan pada Semester Genap ini. Beliau menekankan pentingnya sinergi antara dosen dan mahasiswa untuk mencapai tujuan pendidikan yang berkualitas.

Sementara itu, Fitri Nuraeni, M.T., selaku Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), membahas langkah-langkah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan evaluasi di Institut Teknologi Garut. Hal ini sejalan dengan visi dan misi ITG untuk menjadi pusat pendidikan unggul di tingkat nasional.

Dalam penyampaiannya, Dewi Tresnawati, M.T., Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), menggarisbawahi peran penting riset dan pengabdian kepada masyarakat dalam mengembangkan potensi daerah sekitar.

Rapat ini menjadi wadah konstruktif bagi para dosen untuk saling berbagi ide, pengalaman, dan strategi terbaik dalam memberikan pendidikan yang bermutu tinggi. Keberhasilan rapat ini diharapkan dapat menciptakan atmosfer akademik yang kondusif dan inspiratif, memastikan kesiapan institut dalam menyambut Semester Genap T.A. 2023/2024.

Semua peserta rapat menyatakan komitmennya untuk terus berkontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Institut Teknologi Garut. Dengan semangat kolaborasi dan dedikasi, diharapkan institut ini dapat terus berkembang dan menghasilkan lulusan yang siap bersaing di tingkat nasional maupun internasional.